Sunday, January 20, 2013

Sahabat Selalu Tahu Dimana Ia Harus Berada

#SuratUntukNeptunus Hari ke 33

Nus, Suratku kali ini kutujukan untuk sahabatku yang berada disuatu tempat ...

Aku tau bagaimana perasaanmu sekarang. Akupun pernah merasakan apa yang kamu rasakan sekarang ini. Sebagai sahabat aku hanya bisa memberi semangat dari sini. Ingin ku menenangkanmu saat kegalauan yang menggunung menghampirimu. Tapi jarak tak bisa dibohongi. Aku disini. Kamu jauh disana. Sahabatku, ketahuilah banyak orang yang menyayangimu lebih dari apa yang kamu ketahui. Banyak orang yang mengenalmu lebih dalam dari apa yang kamu kenal dari mereka. Kamu tak sendirian teman. Aku disini. Mereka disini ada untuk kamu. Untuk menghiburmu. Untuk mendengarkan semua keluh kesahmu. Untuk kau jadikan tempat sandaran dikala kamu menangis. Dibalik kegalauan yang kamu rasakan saat ini tersimpan banyak misteri yang entah kapan dan dimana misteri itu akan terungkap. Ke-abstrak-an rasa yang kamu alami saat ini adalah salah satu dari berjuta-juta misteri penyebab kegalauanmu ini. Abstrak. Tak bisa ditebak. Bahkan kamu sendiri yang merasakannya pun tak bisa menjelaskan apa dan bagaimana perasaanmu ini. Pelajarilah perasaanmu. Karena hanya kamu yang bisa memahaminya. Karena hanya kamu yang bisa merasakannya.

Sahabatku, menangislah jika itu bisa mengurangi secuil rasa sakit yang kamu rasakan sekarang. Aku yakin kamu bisa. Aku selalu berharap yang terbaik yang akan kau dapati nantinya. Gapailah cita dan cintamu. Kamu tau yang terbaik untukmu lebih dari siapapun mengetahuinya, dan aku yakin betul itu. Disini aku bukan siapa-siapa. Aku tak punya andil banyak dalam hidupmu. Aku hanya sebatang lilin kecil yang mencoba menerangi hidupmu saat kamu kehilangan hangatnya cahayamu.

Sahabat, ketahuilah seorang sahabat selalu tau dimana ia harus berada. Memposisikan diri untuk sahabatnya. Disini aku selalu berdoa untukmu. Untuk kebahagiaanmu. Bahkan untuk semua tentangmu dimasa depan. Mungkin pada saatnya nanti perpisahan akan memberikan jarak yang lebih jauh dari ini pada kita. Tapi yakinlah satu hal bahwa aku akan terus dan terus menjadi sahabatmu. Sahabat yang selalu siap saat kamu butuh. Sahabat yang tak mungkin lupa bagaimana cara terbaik untuk menjadi sahabatmu. Selamanya :-)

No comments:

Post a Comment