![]() |
Agen Neptunus |
Hai para Agen Neptunus!
Kabar gimana? Baik-baik saja kan? Pastinya gitu dong. Jangan galau mulu dong (hehe). Saya sebagai agen neptunus jadi ngerasa gimana gitu kalo ngeliat para agen yang lainnya pada galau. haha :-D
Bermula dari Kugy Karmachameleon yang menghanyutkan perahu kertas di aliran air. Entah dikali, got, sungai, danau atau dimanapun itu. Karena aliran air yang ia yakini akan sampai di laut. dan akan sampai kepada neptunus. Ia meyakini dirinya adalah agen neptunus. mata-mata neptunus yang dikirim ke darat untuk melaporkan apapun yang terjadi di darat.
Saya cukup terharu dengan kebiasaan ini. Mungkin memang ditakdirkan harus ada orang-orang aneh untuk menyemarakkan bumi ini. Untuk membuat bumi yang penuh dengan kesuraman ini lebih WAW gitu. hahahaSi agen neptunus ini, pada akhirnya menginspirasikan saya tentang sesuatu. Tentang hati. Hati yang tidak pernah memilih. Hati dipilih. Karena hati tidak perlu memilih. Ia selalu tahu ke mana harus berlabuh.Agen neptunus ini juga menyadarkan saya akan kebesaran cinta. Keikhlasan hati. Keikhlasan hati untuk melepaskan sosok yang selalu datang dan tak mau pergi dari pikiran dan hati saya. Sosok yang selalu mengganggu malam-malam yang saya lalui. Sosok yang selalu membuat jantung saya berdetak sepuluh kali lebih cepat saat berada dihadapannya (ealah malah sok puitis wk). Tapi itu memang benar. Saya harus ikhlas meskipun sebenarnya hati ini tidak bisa ikhlas. Tapi kalau ini yang bisa membuatnya bahagia. Why not? Cinta itu tentang bagaimana kita melihat orang yang kita sayangi tersenyum bahagia meskipun itu bukan karena kita. Cinta itu merelakan orang yang kita sayangi memilih jalan hidupnya sendiri tanpa harus dia merasa terkekang atas kehadiran kita. Cinta juga tentang bagaimana memendam rapat-rapat rasa rindu yang semakin memuncak saat kita semakin jauh dengan orang yang kita sayangi.
Ah... kok saya malah ceramah gini ya? hahah :-D
Jadi intinya saya cuma mau terimakasih sama tante Dewi 'Dee' Lestari, Kakak Kugy KarmaChameleon, sama kakak Keenan juga. Berkat mereka hidup saya jadi lebih berwarna. Berkat radar neptunus yang mereka miliki hidup saya terasa lebih lengkap. Sedikit bisa mengomati rasa sendiri yang sepi yang kerap muncul dalam hidup saya.
Terimakasih, Neptunus. Agen Neptunus dan perahu kertasnya :-)
No comments:
Post a Comment